Mahasiswa Papua Mendesak Negara Mengungkap Aktor Pelaku Penembakan 9 Warga Sipil Wamena -Jayawijaya

Sikap Mahasiswa Atas Insiden Wamena Papua Pegunungan

      "Fhoto: Mahasiswa Uncen -Jayapura"


JAYAPURA,LIPUTANJEJAK-Peristiwa korban penembakan warga Papua di Wemena, Yang terjadi pada 23 Februari 2023 lalu, disikapi serius oleh mahasiswa Papua

Mahasiswa mendesak negara harus mengungkapkan aktor pelaku penembakan dan negara segera proses hukum terhadap aktor pelaku yang mengorbankan sembilan warga Papua.

Jhon F. Tebai selaku Ketua UKM Universitas Cendrawasih menegaskan, Penembakan dan pembunuhan warga sipil di Wamena aparat tidak mengedepankan rasa kemanusiaan dan keadilan

“warga sipil juga punya hak hidup yang sama dengan warga sipil lain di Indonesia sehingga negara mempunyai kewajiban untuk menghargai dan menghormati hak hidup setiap warga negara,” tegasnya. 

Ia lanjut menegaskan " segera proses hukum terhadap aparat keamanan yang melakukan penembakan dan pembunuhan terhadap warga sipil di Wamena", Tegasnya

Sementara itu perwakilan Mahasiswa Jayawijaya, Abraham Daby juga mendesak, " pemerintah segera bentuk tim investigasi untuk melakukan penyelidikan penembakan yang dilakukan oleh aparat keamanan terhadap Masnyarakat sipil Wamena", ungkap nya

Mahasiswa Papua mendesak, Komnas Hak Asasi Manusi Republik Indonesia segera bentuk Tim Untuk penyelidikan kasus Penembakan terhadap masyarakat sipil oleh aparat keamanan. (@/m)


Comments

Popular posts from this blog

Masnyarakat Jayawijaya Menolak Non Papua Jual-Beli Babi Di Wamena

Komnas Markas Pusat Kelompok Kriminal Bersenjata (OPM/TPN-PB ) Kembali Mengeluarkan Pernyataan